Sambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H,Koramil 20/TK Bersama Polsek Talun Kenas Laksanakan Patroli Gabungan

SUMUT,CAKRAWALAASIA.news – Koramil 20/TK bersama Polsek Talun Kenas adakan patroli dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 di wilayah Kecamatan STM Hilir, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara pada Jum’at (28/3/2025) malam.

Patroli gabungan yang dipimpin langsung Danramil 20/TK Kapten Arh Albert Wina Sembiring, dimulai dari pukul 22:00 wib, dalam rangka untuk memastikan keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat serta mengantisipasi potensi adanya gangguan.

Memberikan pelayanan kepada masyarakat juga menjadi point yang dilakukan dalam kegiatan patroli gabungan ini.

“Patroli gabungan bersama rekan-rekan Polsek Talun Kenas kami lakukan demi menciptakan keamanan dan ketertiban di tengah masyrakat serta memberikan pelayanan terbaik dalam menyambut Hariraya Idul Fitri pada tahun 2025 ini,” ungkap Kapten Arh Albert Wina Sembiring, saat dietmui di sela-sela kegiatan patroli.

Kegiatan patroli gabungan yang terdiri dari anggota Koramil 20/TK sebanyak 3 orang, Koramil 21/TJ 3 orang, Koramil 04/SBB terdiri dari 4 orang serta personel dari Polsek Talun Kenas sebanyak 3 personel.

Dari hasil patroli gabungan yang dilakukan tidak ditemukan adanya gangguan yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat, semua berjalan lancar dan aman.

“Kami berharap bahwa patroli gabungan ini dapat membantu dan memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat dalam menyambut sampai dengan pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri 1446 H / 2025 M,dapat berjalan dengan lancar,” imbuh Kapten Arh Albert Wina Sembiring.

 

 

 

 

Penulis: Masriyadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *